Syarat Pengajuan Pinjaman BRI dari Mulai Syarat Individu Sampai Dokumen Lengkap Terbaru

Dana segar dalam waktu singkat tentu saja dibutuhkan hampir semua orang. Karena itu banyak yang mencari keberadaannya. Untungnya dana seperti ini dapat didapatkan melalui pinjaman. Salah satunya melalui pinjaman BRI. Dengan syarat pengajuan pinjaman BRI yang mudah, opsi ini selalu menjadi pilihan nasabah. Apalagi dengan limit yang ditawarkan juga lumayan besar.

Syarat Individu untuk Dapat Meminjam di BRI

Seperti yang dikatakan tadi untuk syarat pengajuan pinjaman BRI ini mudah untuk dipenuhi. Jadi secara garis besar ada dua syarat yang wajib pemohon penuhi. Pertama adalah syarat individu, dimana pemohon sudah wajib menjadi individu yang memenuhi syarat. Apabila sudah, baru bisa lanjut ke tahapan selanjutnya yakni mempersiapkan dokumen sebagai persyaratan lainnya.

Adapun beberapa persyaratan yang harus dipenuhi supaya dapat menjadi individu yang memenuhi syarat, yakni:

  1. Merupakan seorang WNI atau Warga Negara Indonesia
  2. Berusia paling rendah adalah 17 tahun, atau sudah terikat dalam pernikahan.
  3. Umur paling maksimal untuk mengajukan pinjaman di sini adalah 75 tahun.
  4. Memiliki penghasilan tetap, baik itu dari usaha maupun dari pekerjaan.
  5. Umur usaha yang dimiliki paling minimal adalah 1 tahun, dan dapat dibuktikan dengan dokumen atau surat terkait.
  6. Untuk pekerja, umur paling minimal bekerja sudah dua tahun. Dibuktikan dengan dokumen atau surat pendukung.
  7. Nama yang dimiliki bersih dari catatan hitam BI, dan tidak pernah mengalami kredit macet.
  8. Tidak sedang mengambil pinjaman dari bank lain, terutama masalah pegadaian sertifikat tanah.
  9. Bukan merupakan orang yang memiliki catatan kriminal, dan tidak sedang tersangkut masalah hukum.

Dokumen Syarat Pengajuan Pinjaman BRI

Setelah mengetahui bagaimana caranya menjadi individu yang memenuhi syarat, maka sekarang saatnya untuk mengetahui dokumen persyaratan. Sama seperti syarat sebagai individu tadi, syarat untuk dokumen ini juga sangat mudah untuk dipenuhi. Jadi bagi yang baru memulai ingin meminjam di BRI pun tidak akan kesulitan sama sekali untuk memenuhi persyaratannya, yang diantaranya:

  1. Kartu identitas diri yang membuktikan bahwa semua data yang tadi disebutkan sudah sesuai dengan yang ada. KTP (Kartu Tanda Penduduk).
  2. Salinan kartu keluarga (KK).
  3. Salinan buku tabungan dari bank BRI.
  4. Surat keterangan yang berisi tentang pengangkatan pertama sebagai pegawai.
  5. NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak).
  6. Surat nikah, apabila sudah terikat dalam pernikahan.
  7. Pas foto yang merupakan hasil foto terbaru, dengan wajah yang terlihat jelas tanpa penghalang. Dengan ukuran 3×4 berjumlah 2 (dua lembar).
  8. Slip gaji dalam bentuk salinan yang membuktikan tentang pekerjaan yang dijalani.
  9. Persyaratan dokumen yang harus disertakan oleh pengusaha adalah SIUP yang merupakan bukti bahwa usaha tersebut adalah miliknya. Dengan keterangan berapa lama umur usaha tersebut.

Cara Pinjam Uang di BRI

Apabila sudah melengkapi semua persyaratan yang disebutkan di atas, maka pemohon dapat langsung mengajukan pinjaman ke bank. Sayangnya meskipun produk terkenal, namun masih banyak yang tidak mengerti bagaimana caranya mengajukan pinjaman ini. Padahal untuk pengajuan ini sama sekali tidak sulit. Di sini akan dibantu dijelaskan bagaimana cara melakukan pinjaman tersebut, yakni:

  1. Mendatangi kantor cabang bank BRI yang lokasinya paling dekat dengan domisili.
  2. Mengajukan permohonan pinjaman, dan mengisi formulir dengan jelas.
  3. Memilih jenis pinjaman yang diinginkan.
  4. Melengkapi dokumen yang dibutuhkan.
  5. Menunggu proses pengajuan pinjaman, dan apabila disetujui maka pemohon akan melaksanakan penandatanganan
  6. kontrak.
  7. Dana pinjaman dicairkan.

Jadi bagaimana, baik itu syarat pengajuan pinjaman BRI sampai ke cara mengajukan semuanya benar-benar mudah untuk dilakukan. Tentu saja tidak akan membuat pemohon kesulitan sama sekali. Oleh karena itu bagi yang membutuhkan dana segar, pinjaman BRI merupakan jawabannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *